Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Quizizz Super Trainer Batch III 2021

Quizizz Super Trainer Batch III 2021



Halo Bapak/Ibu kami ucapkan terimakasih banyak atas antusiasmenya dalam Quizizz Super Trainer Batch III. Agar lebih jelas, kami perlu sampaikan kembali bahwa dalam memilih Quizizz Super Trainer kami mempertimbangkan beberapa kriteria: Target peserta, intensitas/histori penggunaan Quizizz, sebaran wilayah, dan jejaring.



Kriteria tersebut bersifat akumulatif namun harus tetap proporsional. Pertama, misalkan ada kandidat yang baru beberapa bulan menggunakan Quizizz, namun dalam waktu singkat tsb kandidat tsb intens dalam menggunakan Quizizz. Target yang ditulis juga cukup banyak. Profil kandidat seperti ini besar peluangnya akan terpilih.


Kedua, misalkan ada kandidat yang telah berpengalaman sebagai trainer guru pada platform/aplikasi lain, memiliki target banyak dan jejaring yang baik, namun penggunaan Quizizznya masih sangat sedikit bahkan nol. Profil kandidat seperti ini umumnya tidak terpilih dan kami harap mendaftar kembali pada batch selanjutnya ketika sudah semakin terbiasa menggunakan Quizizz. Kami dari tim Quizizz memang akan memberikan pelatihan/pendalaman kepada trainer Quizizz, namun kami harap para trainer sudah terbiasa menggunakan Quizizz lebih dahulu sebelum mengajarkan pada peserta.
Ketiga, beberapa kandidat juga masih perlu lebih deskriptif tentang bagaimana strategi menyelenggarakan pelatihan. Contoh deskripsi yang terlalu umum seperti, "Saya sangat bersemangat untuk berbagi dengan guru lain" perlu disempurnakan dengan penjelasan yang lebih rinci misalkan dengan pengalaman yang Bapak/Ibu miliki bagaimana dapat bekerjasama dengan stakeholder lain agar target peserta tercapai.
Akhir kata, kami ucapkan selamat kepada para Bapak/Ibu yang terpilih sebagai trainer Quizizz. Para trainer akan kami hubungi melalui WhatsApp untuk bergabung dalam grup Quizizz Super Trainer Angkatan III. Atas perhatiannya kami sampaikan terimakasih.

Sumber:
Komang Budiadnya
Komang Budiadnya Saya Seorang Guru dan Juga Content Creator

Posting Komentar untuk "Quizizz Super Trainer Batch III 2021"